Ajinomoto melalui Ajinomoto Foundation tahun 2018 ini kembali memberikan beasiswa program pascasarjana kepada mahasiswa Indonesia untuk melanjutkan studi di 6 Universitas di Jepang. Universitas yang bisa dipilih yaitu Tokyo University, Kyoto University, Ochanomizu University, Kagawa Nutrition University, Nagoya University & Waseda University.
Syaratnya, calon mahasiswa harus tertarik melanjutkan studi Master pada bidang Nutrition, Chemistry Science, Biological Science dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) minimal 3,50. Usia maksimal 35 tahun, dan tertarik untuk mempelajari kebudayaan dan bahasa Jepang. Calon penerima beasiswa juga harus memiliki kondisi fisik dan mental yang sehat serta punya motivasi yang tinggi untuk belajar.