Pengurus Pusat Himpunan Kimia Indonesia (HKI) tahun 2018 mengadapakan rapat kerja pertama di Hotel Grand Dafam Rohan Yogyakarta pada Sabtu, 24 Maret 2018. Agenda Rapat meliputi terkait keanggotaan dan keuangan HKI dari PP-HKI, dokumen Instruksi Kerja terkait Rencana Kegiatan Anggaran dan kebijakan terkait keuangan. Departemen Kimia FMIPA UGM mendukung penuh pelaksaan rapat koordinasi ini untuk dapat mengefektifkan HKI di masyarakat kimia Indonesia.
Dr. Triyono selaku perwakilan dari Dewan Penasihat HKI, yang sekaligus juga sebagai Dekan Fakultas MIPA UGM mengingatkan bahwa dengan adanya divisi HKI bukan untuk mengotak-ngotakkan HKI, tetapi justru harus saling berkolaborasi dan mengaktifkan lintas komunikasi. Demikian juga dengan adanya HKI cabang yang saat ini sudah ada 25 cabang, perlu ada koordinasi yang baik. HKI diharapkan tidak hanya menyelenggarakan seminar bersama, tapi juga menerbitkan jurnal kimia yang berkualitas sesuai dengan perkembangan yang pesat dari ilmu kimia.
Pada rapat tersebut juga dipresentasi persiapan ICICS 2018 Jayapura, yang akan dilaksanakan pada 26-27 September 2018 dengan mengambil tema “Bahan Alam Papua untuk Kesejahteraan Dunia” bertempat di Swiss-Belhotel, Jayapura. Pembicara utama yang akan hadir berasal dari Thailand, Jepang, Inggris, Australia dan Amerika serikat. Prof. Dr. Harno Dwi Pranowo dan Dr. Agus Kuncaka DEA diundang sebagai invited speaker pada ICICS tersebut.